Lompat ke isi

Edmund Daniel Halim Mamusung

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 2 November 2021 13.30 oleh Akuindo (bicara | kontrib)

Edmund Daniel
LahirEdmund Daniel Halim Mamusung
5 Desember 1983 (umur 40)
Indonesia Jakarta, Indonesia
Nama lainEdmund Daniel
PekerjaanSenior TV Journalist; Presenter; News Anchor; Producer; Reporter & Correspondent; MC; Moderator; Penyanyi; Pencipta Lagu; Penulis Puisi; Pelukis; Penulis Buku; Fasilitator; Dosen; PR Consultant; Legal Communication Advisor; Assistant Courtroom Translator; dll
Tahun aktif1998-sekarang

Edmund Daniel (lahir 5 Desember 1983). Anak sulung dari tiga bersaudara ini pindah ke Sydney, Australia ketika berumur empat tahun.

Seusai menamatkan gelar Sarjana dalam bidang Manajemen Bisnis akhirnya Edmund Daniel pindah ke Jakarta pada tahun 1998 secara tetap. Namun sebelumnya, Edmund ditawari untuk membuat album nyanyi dengan judul Hanya Satu yang mengusung musik Pop dan R&B. Album ini menampilkan 9 dari 10 lagu yang diciptakan Edmund sendiri, dan direkam di Sydney, Wollongong dan Jakarta. Tidak diduga album "Hanya Satu" ini sukses dipasaran dengan menembus angka penjualan sebanyak 100.000 kopi, dan mengorbitkan 4 radio hits, "Hanya Satu", "Setulusnya", "Tanpa Dirimu" dan "Baby When I'm With You".

Sebuah pencapaian yang sangat menakjubkan untuk pendatang baru di blantika musik Indonesia. Seiringan dengan suksesnya penjualan album tersebut membuat Edmund Daniel sibuk melakukuan tour di beberapa kota di Indonesia. Ketika sibuk melakukan tour tersebut pada tahun 2000, Edmund Daniel mendapat tawaran untuk menjadi penyiar (anchor) di Metro TV.

Pada awalnya Edmund Daniel membawakan program berita berbahasa Inggris, "Metro World News". Pada akhirnya pria yang merupakan big fan Kylie Minogue ini membawakan beberapa program utama di Metro TV seperti "Headline News", "Metro Pagi", "Metro Siang", "Metro This Morning", "Metro Malam", "Showbiz News" dan "Midnight Live". Yang pada akhirnya menjadikan Edmund Daniel sebagai salah satu anchor pria utama di Metro TV.

Pada tahun 2002, Edmund kembali merilis lagu baru berjudul "Until The End Of Time". Lagu ini diambil dari kompilasi "Sacred Romance", dan langsung masuk chart di berbagai radio di seluruh Indonesia.

Setelah keluar dari Metro TV pada tahun 2006, Edmund Daniel semakin mengembangkan bakatnya dalam dunia entertainment. Pada tahun 2007 Edmund Daniel mengeluarkan kumpulan puisi yang dibuat dalam bentuk buku dengan judul "Romantic Poetry" yang seluruh kumpulan puisi tersebut menggunakan Bahasa Inggris. Buku ini menambah khasanah dunia puisi di Indonesia.

Tahun 2008, Edmund kembali ke Sydney, dan sempet bekerja di Seven Network Australia (Channel 7) sebagai field producer dan reporter. Awal 2010, Edmund pindah dari Channel 7 ke ABC News di Sydney sebagai reporter & koresponden, sampai ditugaskan kembali ke Indonesia.

Pada Juni 2011, Edmund berhasil mendapatkan wawancara ekslusif artis idolanya Kylie Minogue, yang ditayangkan Jak-TV.

September 2012, Edmund menerima tawaran sebagai News Anchor program berita "The Morning Show" di Berita Satu TV (First Media grup), yang dibawakannya setiap Senin hingga Jumat. Namun pada Maret 2013, program "The Morning Show" ditarik dari programming Berita Satu TV, dikarenakan stasiun TV milik Lippo grup ini, akan fokus 100% untuk siaran berbahasa Indonesia. Namun, Februari 2014, Edmund kembali menerima tawaran sebagai News Anchor program berita berbahasa Inggris, "Indonesia Highlights" di Berita Satu World Channel. Salah Satu artis perfilman Indonesia yang berhasil Edmund mewawancarai adalah Reza Rahadian.

Pada Mei 2013, Edmund mendapat kesempatan untuk shooting FTV pertamanya berjudul, "Laki-Laki Terhebat", produksi RCTI, yang ditayangkan pada 30 Juni 2013, sebagai peran utamanya bernama "Handoko".

Pada Oktober 2013, Edmund menunjukan kebolehannya berMC dalam JFW 2014 yang di gelar di Senayan City, Jakarta yang ditonton oleh ratusan pengunjung, rekan-rekan media, fashion designer, socialita, businessmen, dll.

Pada Mei 2015, Edmund mengadakan launching dan beda buku di London, Inggris, tentang buku puisinya "Romantic Poetry".

Kini, fasilitator John Robert Powers ini sibuk dengan aktivitasnya sebagai komisaris di PT Marathon Pacific Marines; PR Consultant and Media Relations; Assistant Courtroom Translator; Legal Communication Advisor; Pembicara dan Facilitator/Trainer di bidang Public Relations, Business Management, Public Speaking dan Effective Communication; VO Talent (dubber buat Voice Over iklan TV, dll); MC yang mahir berbahasa Indonesia dan Inggris; Moderator; Presenter TV dan Reporter; Producer Berita; dan sekali-sekali main FTV, film layar lebar, serta model iklan, diselingan waktunya.