Lompat ke isi

Coen bersaudara

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Coen brothers)

Coen bersaudara
Ethan (kiri) dan Joel Coen di Festival Film Cannes tahun 2015
Tempat tinggalKota New York, New York, Amerika Serikat
Nama lainRoderick Jaynes
PekerjaanSutradara, produser, penulis naskah, editor
Tahun aktif1984–sekarang
Musicbrainz: f667847e-cffc-4b78-bda7-7473acbc5c02 Modifica els identificadors a Wikidata

Joel Coen
LahirJoel David Coen
29 November 1954 (umur 69)
St. Louis Park, Minnesota, Amerika Serikat
Suami/istri
(m. 1984)
Anak1
Musicbrainz: f667847e-cffc-4b78-bda7-7473acbc5c02 Modifica els identificadors a Wikidata

Ethan Coen
LahirEthan Jesse Coen
21 September 1957 (umur 67)
St. Louis Park, Minnesota, Amerika Serikat
Suami/istri
Tricia Cooke
(m. 1990)
Anak2
Musicbrainz: f667847e-cffc-4b78-bda7-7473acbc5c02 Modifica els identificadors a Wikidata

Joel David Coen (lahir tanggal 29 November 1954) dan Ethan Jesse Coen (lahir tanggal 21 September 1957),[1] yang dikenal sebagai Coen bersaudara, merupakan seorang sutradara, produser, penulis skenario dan editor Amerika Serikat. Genre film mereka beragam, yang sering mereka ubah atau parodikan.[2] Film-film terbaik mereka antara lain Miller's Crossing (1990), Fargo (1996), The Big Lebowski (1998), No Country for Old Men (2007), A Serious Man (2009), True Grit (2010) dan Inside Llewyn Davis (2013).

Mereka menulis, menyutradarai dan memproduksi film mereka secara bersama-sama, hingga pada film The Ladykillers, Joel berperan sebagai sutradara dan Ethan berperan sebagai produser. Mereka sering bergantian dalam menulis skenario film mereka dan berbagi kredit untuk penyuntingan dengan nama samaran Roderick Jaynes. Mereka mendapatkan tiga belas nominasi Academy Award bersama-sama, memenangkan Academy Award kategori Skenario Asli Terbaik untuk film Fargo serta kategori Film Terbaik, Sutradara Terbaik dan Skenario Adaptasi Terbaik untuk film No Country for Old Men. Mereka memenangkan Palme d'Or untuk film Barton Fink (1991) di Festival Film Cannes.

Coen bersaudara telah menulis sejumlah film yang tidak disutradarai, termasuk film Unbroken (2014), Bridge of Spies (2015) dan film-film komersial seperti Crimewave (1985), The Naked Man (1998) dan Gambit (2012). Ethan juga menulis cerpen, teater dan puisi.

Filmografi

[sunting | sunting sumber]
Tahun Film Penulis naskah Sutradara
1984 Blood Simple Joel dan Ethan Joel
1986 Crimewave Joel dan Ethan
Sam Raimi
Sam Raimi
1987 Raising Arizona Joel dan Ethan Joel
1990 Miller's Crossing
1991 Barton Fink
1994 The Hudsucker Proxy Joel dan Ethan
Sam Raimi
1996 Fargo Joel dan Ethan
1998 The Big Lebowski
The Naked Man Ethan
J. Todd Anderson
J. Todd Anderson
2000 O Brother, Where Art Thou? Joel dan Ethan Joel
2001 The Man Who Wasn't There
2003 Intolerable Cruelty Joel dan Ethan
Robert Ramsay
Matthew Stone
2004 The Ladykillers Joel dan Ethan Joel dan Ethan
2006 Paris, je t'aime
(Segmen: "Tuileries")
2007 Chacun son cinéma
(Segment: "World Cinema")
No Country for Old Men
2008 Burn After Reading
2009 A Serious Man
2010 True Grit
2012 Gambit Michael Hoffman
2013 Inside Llewyn Davis Joel dan Ethan
2014 Unbroken Joel dan Ethan
Richard LaGravenese
William Nicholson
Angelina Jolie
2015 Bridge of Spies Joel dan Ethan
Matt Charman
Steven Spielberg
2016 Hail, Caesar! Joel dan Ethan Joel dan Ethan
2017 Suburbicon George Clooney
TBA Dark Web[3][4] Joel dan Ethan
Dennis Lehane
TBA
Tahun Judul Penulis naskah Sutradara
2018 The Ballad of Buster Scruggs Joel dan Ethan Joel dan Ethan

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ State of Minnesota. Minnesota Birth Index, 1935–2002. Minnesota Department of Health.
  2. ^ Austerlitz, Saul (December 19, 2010). "Joel and Ethan Coen: A study in subversion". Boston Globe. Diakses tanggal July 3, 2016. 
  3. ^ Smith, Nigel M. (2016-10-14). "Coen brothers to pen tech thriller based on true story of the Silk Road". The Guardian (dalam bahasa Inggris). ISSN 0261-3077. Diakses tanggal 2017-01-15. 
  4. ^ "Coen Brothers to Write Internet Thriller 'Dark Web' for Fox (Exclusive)". The Hollywood Reporter. Diakses tanggal 2017-01-15. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]