Lompat ke isi

Baraka

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Baraka
Poster film
SutradaraRon Fricke
ProduserMark Magidson
Ditulis olehConstantine Nicholas
Genevieve Nicholas
Penata musikMichael Stearns
Dead Can Dance
Tanggal rilis
1992
Durasi96 menit
Negara Amerika Serikat
Pendapatan
kotor
$1.332.110[1]

Baraka adalah sebuah film dokumenter yang dirilis pada tahun 1992. Film tanpa narasi yang disutradarai oleh Ron Fricke. Judul Baraka (bahasa Arab: بركة) berarti berkah, sebuah kosakata yang telah diserap berbagai bahasa. Istilah ini berasal dari rumpun bahasa Semit, istilah yang juga digunakan dalam bahasa Ibrani, berakhah.[2]

Film ini sering dibandingkan dengan film Koyaanisqatsi yang merupakan bagian pertama dari Trilogi Qatsi yang diproduksi oleh Godfrey Reggio, dan Fricke selaku sinematografer. Baraka merupakan film pertama dalam rentang waktu lebih dari dua dekade yang direkam menggunakan kamera 70mm format Todd-AO. Film ini juga film pertama yang didaurulang dan dipindai menjadi video beresolusi 8K.

Baraka berisikan film dokumenter tanpa narasi yang dikompilasi secara kaleidoskopis. Film yang bertopik tentang peristiwa alam, kehidupan, aktivitas manusia, dan fenomena teknologi yang didokumentasi di 24 negara di enam benua selama 14 bulan.

Film ini memiliki kemiripan dengan film dokumenter Ron Fricke saat menjadi sinematografer di bawah asuhan Godfrey Reggio yang berjudul Koyaanisqatsi. Dalam film Baraka, ia secara mandiri memoles dan memperluas teknik fotografi yang digunakan pada Koyaanisqatsi. Film yang diambil menggunakan kamera 70mm ini memadukan gaya fotografi dengan gerakan lambat dan fotografi time-lapse. Untuk menciptakan urutan fotogarfi time-lapse dalam film, Fricke memakai kamera khusus yang mampu menggabungkan fotografi time-lapse yang bergerak secara sempurna dan terkontrol.

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Box Office Mojo
  2. ^ Wehr, Hans (1994). Arabic-English Dictionary. Urban, IL: Spoken Language Services. hlm. 67. ISBN 978-0-87950-003-0. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]