Wikipedia:Arsip halaman utama/2023/09/22
Artikel pilihan
Genosida Armenia adalah pemusnahan sistematis terhadap identitas dan bangsa Armenia di Kesultanan Utsmaniyah semasa Perang Dunia I. Atas perintah Talat Pasya, sekitar 800.000 sampai 1,2 juta warga Armenia digiring berpawai menjemput maut ke Gurun Pasir Suriah pada tahun 1915 dan 1916. Di bawah kawalan pasukan paramiliter, warga Armenia yang diusir tersebut tidak diberi makan maupun minum, bahkan dirampas harta bendanya, diperkosa, dan dibantai. Di Gurun Pasir Suriah, para penyintas kirab maut disebar ke sejumlah kamp konsentrasi. Pada tahun 1916, gelombang pembantaian atas perintah petinggi negara kembali terjadi, dan menyisakan 200.000 korban deportasi yang masih bertahan hidup pada akhir tahun itu. Sekitar 100.000 sampai 200.000 perempuan dan anak-anak Armenia dipaksa masuk Islam dan dibaurkan ke dalam keluarga-keluarga Muslim. Seusai Perang Dunia I, kaum pergerakan nasional Turki melakukan pembantaian dan pembersihan etnis terhadap warga Armenia yang tersisa selama berlangsungnya Perang Kemerdekaan Turki. Genosida Armenia menghancurkan peradaban bangsa Armenia yang sudah berumur lebih dari dua ribu tahun di Anatolia timur. (Selengkapnya...)
Peristiwa terkini
- Evika Siliņa (gambar) terpilih sebagai Perdana Menteri Latvia menggantikan Krišjānis Kariņš yang mengundurkan diri.
- Kebakaran gedung di Hanoi, Vietnam menewaskan 56 orang dan melukai 37 lainnya.
- Badai Daniel (gambar) menyebabkan banjir di sekitar Mediterania tengah dan runtuhnya dua bendungan di Libya, menyebabkan lebih dari 11.300 orang tewas.
- Gempa bumi di Maroko menewaskan setidaknya 2.946 orang dan melukai 5.674+ lainnya.
Tahukah Anda
- "... bahwa meningkatnya pengaruh Gowa-Tallo menyebabkan lima kerajaan kecil di Ajatappareng, Sulawesi Selatan membentuk persekutuan tandingan (gambar)?"
- "... bahwa aproksimasi seksagesimal untuk akar kuadrat dari 2 digunakan oleh lauh tanah liat asal Babilonia YBC 7289, dan kemudian muncul lagi di dalam karya Ptolemaeus yang berjudul Almagest?"
- "... bahwa ular gadung (Ahaetulla prasina) menyerupai pucuk tanaman gadung (Dioscroea hispida) yang berwarna hijau lampai?"
- "... bahwa Hari Bir Internasional berkembang dari sebuah acara lokal kecil di barat Amerika Serikat menjadi perayaan seluruh dunia yang mencakup 207 kota, 50 negara dan 6 benua?"
Tantangan kolaborasi
Wikipedia membutuhkan artikel-artikel berikut. Mari bersama-sama merintisnya pada September 2023.
- Tantangan kolaborasi
- Hasil kolaborasi terbaru
Hari ini dalam sejarah
22 September: Hari Kemerdekaan di Bulgaria (1908) dan Mali (1960); Hari Persatuan Baltik di Latvia dan Lithuania
- 1949 - Uni Soviet meledakkan bom atom pertamanya sebagai percobaan.
- 1980 - Irak melancarkan invasi ke Iran, permulaan perang Iran-Irak.
- 1985 - Empat roda pesawat Merpati Nusantara Airlines meletus di Bandara Ngurah Rai, Bali, semua penumpangnya selamat.
Tanggal lain: 21 September – 22 September – 23 September
Gambar pilihan
(ukuran asli: 5.172 × 3.879 piksel, 17,3 MB)
Oleh: Tagooty
Lisensi: CC BY-SA 4.0