Lompat ke isi

Henry Stuart Darnley

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Versi yang bisa dicetak tidak lagi didukung dan mungkin memiliki kesalahan tampilan. Tolong perbarui markah penjelajah Anda dan gunakan fungsi cetak penjelajah yang baku.
Henry Stuart Darnley saat masih muda

Henry Stuart Darnley adalah suami kedua dari Maria, Ratu Skotlandia.[1] Nama Stuart ada juga yang menulis dengan Stewart, sedang julukan yang diberikan padanya adalah (1565–67) Earl of Ross (1565-1567) atau Duke of Albany.[2] Dia lahir di Temple Newsom, Yorkshire, Inggris pada 7 Desember tahun 1545 dan meninggal saat 9 (10) Februari 1567, di Edinburgh).[2]

Sebelum menjadi suami Maria Stuart, Darnley hanyalah seorang sepupunya.[2] Keduanya bertemu di Prancis sesaat setelah suami Mary, Francis II (salah satu Raja Prancis), meninggal.[2] Ayahnya bernama Matthew Stewart (Raja ke-4 Lennox, yang mana tuntutannya untuk mendapatkan tahta di tentang oleh James Hamilton, Raja ke-2 Arran).[2] Ibunya bernama Margaret Douglas, cucu dari Henry VII.[2] Dia mengamankan proses peralihan kekuasaan (jabatan) putranya di Prancis dengan cara menikahkannya dengan Maria Stuart, salah satu kandidat Ratu saat itu.[2] Darnley merupakan ayah dari Raja James I di Britannia Raya dan Irlandia (sedang di Skotlandia adalah James VI).[2]

Referensi

  1. ^ Shadily, Hassan (1980).Ensiklopedia Indonesia.Jakarta: Ichtiar Baru van Hoeve.Hal 753
  2. ^ a b c d e f g h "Henry Stewart, Lord Darnley". Encyclopedia Britannica. Diakses tanggal 31 Mei 2014.